KEB di mataku: Semua Karena Cinta...


Ah, cinta memang bisa membuat semua menjadi indah. 
Dunia serasa penuh warna, semangat pun membuncah dan hati serta bibir selalu tersenyum.
Bahkan  deg-degan justru menambah seru rasa di dada...

Bukan, saya bukan lagi menceritakan masa-masa indah saya dan Udi, my munchkin (sampai sekarang masih suka deg-degan lhooo :D...#salahfokus). 
Tapi saya sedang mengungkapkan perasaan saya pada KEB :D...

Tau kan KEB? Yuuup...Kumpulan Emak Blogger, the one and only...komunitas para blogger perempuan indonesia yang digawangi oleh Mak Mira Sahid.

Semua berawal dari Solo...

Dan kota cantik bersalut budaya Solo menjadi tempat pertama kali saya bertemu, mendengar dan mengenal KEB. ASEAN Blogger Festival Indonesia (ABFI) 2013 lah yang menjadi 'mak comblangnya', karena memang kebetulan saya dipercaya kantor untuk berpartisipasi dan menjadi salah satu pembicara untuk isu freedom of expressions. 

Tidak tanggung-tanggung...di sana saya langsung bertemu dengan Makpon Mira Sahid, Makpuh Indah Juli, Srikandi Blogger 2013 Mak Alaika Abdullah, dan anggota KEB keren lainnya seperti Mak Meti Mediya, Mak Nchie Hanie, Gigie Papaw, Mak Lusiana, Mak Idah Ceris, dan masih banyak lagi.

Seru? seru bangeeeet....Baru pertama ketemu, tapi sudah akrab dan nyaman sekali. Benar-benar duta KEB yang baik, hehehe... Dan langsung from the spot, saya daftar melalui FB Group KEB. Alhamdulillaaah, Mak Sary Melati meng-approve permintaan saya pada tanggal 11 Mei 2013. Yeeees....

And a brand new world opens for me...

Sungguh...from day 1, KEB sudah banyak membawa manfaat untuk saya.  

Tak terkira banyaknya inspirasi dalam kehidupan sehari-hari yang membuka mata hati dan jiwa saya dapatkan dari sini. Berbagai sumber berharga mengenai perkembangan anak, lika-liku sekolah, suka-duka membesarkan anak dan informasi terkini maupun ilmu baru juga ya dapatkan. Belum lagi ribuan (soalnya banyaaak bangeeet...) resep nikmat tapi juga mudah dan 'cookable' yang dishare para anggota KEB yang hebat-hebat ini.  Fenomena sosial dan kontribusi nyata di komunitas maupun masyarakat juga tidak luput dari perhatian para emak-emak KEB yang langsung dishare di grup. Not to mention, segudang artikel perjalanan dan wisata kuliner di berbagai pelosok negeri kita tercinta maupun di negara lain yang membuat #MyItchyFeet makin 'gatal' untuk melanglang buana. Dan KEB juga gudang rezeki lhoooo...berbagai giveaways,  kompetisi, kontes, sayembara dan apapun namanya banyak digelar dengan hadiah-hadiah yang menggiurkan. Juga buat teman-teman yang ingin 'membuka lapak', KEB telah mengaturnya sedemikian rupa sehingga menjadi pangsa pasar yang menjanjikan. 

Kopdar dengan KEB, baik dalam acara khusus maupun  kopdar dengan beberapa anggota KEB di suatu kota, juga selalu menjadi cerita tersendiri. Pastinya penuh canda, kehangatan dan kebersamaan. Aaaah, jadi kangeeeen :D..

KEB juga membuat saya lebih dekat dengan Sang Maha Pencipta, karena teman-teman KEB tidak pernah bosan untuk mengingatkan kita untuk bersyukur pada-Nya, untuk bersujud atas segala karunia dan menjadi hamba-Nya yang lebih baik. 

Well.....KEB luar biasa ya.... you name it, you got it here! 
Karena memang KEB benar-benar menjadi wadah gado-gado curahan hati dan goresan ide para emak Indonesia yang sukses menginspirasi semua.

Yang pasti, semangat menulis saya yang sempat drop (on et off karena ini dan itu, alasan A sampai Z) mulai timbul dan bahkan menjadi berlipat ganda. Saya yang begitu cinta bercerita, seolah mendapat rumah baru yang penuh dengan teman dan keluarga yang saling mendukung. This is the world where I belong, batin saya...dan hati memang tidak pernah bohong.

Tempat untuk menambah teman, menambah ilmu dan wawasan serta (insya Allah ) menambah pahala lewat berbagi dan berkarya, itulah  #KEBdiMataSaya. 
Masya Allah....sungguh suatu berkah luar biasa buat saya.

Dan hari ini, tanggal 18 Januari,  KEB merayakan ulang tahun yang kedua...

Joyeux  anniversaire!

Di usia yang lagi 'lucu-lucunya' ini, doa dan cinta saya untuk KEB semakin berjaya, semakin memberikan banyak manfaat dan terus menginspirasi kita semua, para emak dan calon emak, juga para 'punggawanya', alias para suami, calon suami dan bapak-bapak lainnya. Semua yang telah dibagi melalui komunitas ini merupakan bukti cinta kita semua pada keluarga, orang tua, teman, serta agama dan negara kita tercinta. Dan tentu saja, pada Sang Maha Pencipta,

Saya berharap, walaupun tidak seberapa, tapi saya juga (nantinya) bisa banyak dan terus memberikan kontribusi nyata melalui KEB.

Ah, tak habis cintaku untuk KEB...
Stay fabulous yaaa...
Dan buat yang mau gabuuuung....yuk, yuk...what are you waiting for..
Your journey starts here..



Makpuh dan sebagian Makmin...keep up the great work!....*kecuuuup...



39 comments:

  1. I love you fuuuuuuull kembaran nama :*
    Baca ini sesak dada, banyak puja puji, banyak doa, membuat rasa semakin melambung.
    Terima kasih ya sudah menjadi bagian dari KEB, semoga kita bisa bersama-sama membesarkan KEB, karena member-member seperti dirimu lah yang membuat KEB seperti sekarang.
    Yuk, tetap semangat menulis karena kita adalah emak blogger :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. same here maaak....the love is mine as well :D...semangaaat semangaaat...itu yang tak pernah padam di dalam hati..

      Delete
  2. Subhanallah... tak habis mengucap syukur atas semua kado cinta yang diberikan oleh member KEB, meskipun jika ada yg memberi kritik pun, sebenarnya kami akan senang dan menerima. Terima kasih ya, mak. Adanya dirimu di KEB membuat semangat KEB makin meningkat, betapa siapapun diri kita, tak perlu mencari alasan untuk tifak memberikan inspirasi melalui tulisan. Tetaplah bersama kami, mak. Salam sayang :-*

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul maaak...semoga kita bisa saling menguatkan dan meyemangati, di mana pun kita berada...thanks for establishing this beautiful bonding group...Stay fabulous KEB...

      Delete
  3. happy birthday KEB... senangnya bisa bertemu emaks keren di komunitas yang juga keren ;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. tooooss....sesama pemilik #ItchyFeet yang disatukan di KEB...bener-bener bahagiaaaa bisa kenal semuaaa...

      Delete
  4. Senang menjadi bagian KEB bersamamu mak Indah, meskipun belum pernah bertemu, dan sering hanya menjadi silent reader saja disini, tapi hati meyakini kalau suatu saat akupun bisa jumpa dengan penulis hebat ini. KEB memang spesial ya mak :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. semoga bisa segera bertemu ya maaak...bahkan tanpa bertemu pun, kita teap dekat lewat cerita dan blog..peluuuuk...

      Delete
  5. selamat hari lahir untuk Kumpulan Emak Blogger..semoga emak-emak yang tergabung di dalamnya semakin memperoleh kesuksesan di dunia maya dan dunia nyata.....keep happy blogging always...salam dari Makassar :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. maksih maas....iemak-emak memang forever happy ..happy blogging terutama :D...cheers..

      Delete
  6. Senang bisa bertemu denganmu Mak Indah krn KEB mempertemukan kita. Belajar banyak darimu dakuh

    ReplyDelete
    Replies
    1. sam-sama maaak...aku juga belajar banyak dari semua emak keren di KEB..yuk, kita semangat selalu belajaar..cheers...

      Delete
  7. Sangat senang sekali ya Mak kalau bertemu dengan banyak teman yang begitu menginpirasi kita.

    Selamat Ulang Tahun KEB .

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul teh...anugrah luar biasa...alhamdulillah bisa gaung, ketemu dan belajar banyak dari emak-emak hebat itu...

      Delete
  8. selamat ulang tahun untuk KEB, semoga kesuksesan dan kejayaan selalu hadir mewarnai hari-harimu,.senang bisa bergabung dengan KEB jumpa emak2 blogger yang selalu bersemangat,
    salam takzim dari Banjarbaru, Kalimantan Selatan

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama maaak....semoga selalu semangaaat yaaa...cheers...

      Delete
  9. senangnya bisa mengenal mba indah juga *peluuukk

    ReplyDelete
  10. senang menjadi bagian dr keb ya mak,,meskipun aku blm pernah kopdaran lgsg dg punggawa2 di keb,,jg dg mak indah he he semoga suatu hari nanti bs kopdaran ya mak indah :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaa bunda Aisyka...saya juga pengeeeen kopdaran dengan semua member KEB..pasti hebooooh...:D..

      Delete
  11. Selamat memperingati  dan mensyukuri 2 Tahun Berdirinya KEB
    Semoga kedepan kegiatannya semakin menarik dan bermanfaat
    serta mampu mendorong anggotanya untuk menjadi
    blogger profesional dan bermoral
    Amin
    Yuk mulai mengabadikan penggalan-penggalan sejarah hidup kita dalam bentuk buku.

    Saam hangat dari Surabaya

    ReplyDelete
    Replies
    1. makasih pakdheee..yuuk yuuk...ini lagi proses satu :D...doakan lancaar yaaa...

      Delete
  12. waaah seruuuu banget :D
    ngeblognya juga lama kayaknya nih ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. asli maak..seruu bangeeet..aku masih newbie...teman-teman yang sudah lama malang melintang :D..

      Delete
  13. Tapi kan kamu juga salah satu penyebab tumbuhnya cinta itu <3

    Eh ayo merusuh dan huru hara lagi :*

    ReplyDelete
    Replies
    1. mak icooooeeeel...yuuk yuuuk...huru haraaa kitaaa..aaah, rindunyaaa....

      Delete
  14. Mak Indah, bener kaaaaaaan? KEB emang sebuah rumah hangat penuh cinta dan senantiasa mampu menginspirasi. Ga bakalan nyesel deh bergabung di KEB. :)

    Mak, aku jadi ingat pertemuan pertama kita kala itu, Solo, aih! :) Senang banget melihat dirimu kemudian sudah ada di grup keren ini. Yuk, Mak Indah, kita jaga, rawat dan besarkan KEB bersama-sama yuk!

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul...rumah hangat penuh cinta...Solo tuh benar-benar berkesaaaan...tak habis-habis ingatan manisku tentang Solo,,,dan ketemuan dengan emak-semak super...yuuuk, kopdar lagi rame2...

      Delete
  15. Hai mak, senang kenal dengan dirimu. Tambahan energi yang luar biasa bagi KEB *peluuuk

    ReplyDelete
    Replies
    1. aaah mak Lusi, the pleasure is mine....saling menyuntik energi kita yaaa....luv u sooo...

      Delete
  16. So glad you all had such a nice visit!!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thanks Robin...I sincerely hope you understand the story, although it is in Bahasa Indonesia...

      Delete
  17. Heboohhh!! kesan pertama saya ketemu sama emak2 blogger di Jogja, emak2 yang keren dan smart! Keep bloging mak!

    ReplyDelete
  18. KEB itu emang keren, tak akuin deh!
    Cuman sayang, aku baru bergabung di tahun 2013 kemarin.
    Kemarin sempat sirik sih liat postingan KEB serempak inginnya bikin artikel special akan tetapi gegara laptop hilang kemarin limited access deh ama blog :D

    ReplyDelete
  19. Pertama ketemu Mba Indah memang di Solo. Hihihii
    Benar, gabung dengan KEB tuh makin oke ya, Mba. Tambah ilmu ngeBlog, bisa dapetin hadiah dan tentaunya tambah teman!

    Met ultah untuk KEB. :)

    ReplyDelete
  20. mak Indah, senangnya ketemu dengan bunda Obi di dumay ^^ semoga one day ketemuan yaaaa

    ga usah dimoderasi coba mbake, males komennya hihii

    ReplyDelete

Welcome! Thanks for visiting My Purple World. I am delighted to have you all here in my blog.
If you like what you read, feel free follow this blog through the button on the right side of the blog and hope you can leave some comments too. Nevertheless, all comments with direct links will be deleted.

Terima kasih sudah mampir ke blog aku ya. Selamat menikmati dan semoga suka. Komentar akan sangat dihargai, tapi link hidup dan spam akan langsung saya hapus ya.

Happy Blogwalking and enjoy 😘